Kamis, 17 Mei 2012

Inilah 5 Destinasi Wisata Bertemu Hewan-hewan Lucu

China terkenal dengan panda, Australia terkenal dengan koala. Namun masih banyak negara lain yang memiliki hewan khas yang menggemaskan. Inilah 5 destinasi wisata bertemu hewan lucu.
Ditengok dari situs CNNGO, Senin (14/5/2012), berikut 5 negara di mana Anda bisa berwisata sekaligus bertemu hewan imut nan menggoda:

1. Kairo

Pernahkah terbayang ada serigala berwajah lucu dan imut? Anda akan menemukan yang seperti itu di Kairo. Serigala fennec adalah jenis serigala paling kecil yang bisa ditemukan di padang pasir Sahara. Wajahnya seperti kucing, kupingnya besar dan panjang mirip kelinci. Hewan menggemaskan ini hidup liar dan bisa ditemui saat malam hari.

2.Kanada

Kepulauan Magdalen di Provinsi Quebec, Kanada memiliki hewan super lucu yang akan membuat Anda ingin memeluknya. Harp seal adalah sejenis anjing laut biasa. Uniknya, saat masih bayi, mereka memiliki bulu putih yang tebal. Anda pasti jatuh cinta dengan tubuhnya yang penuh bulu warna putih bersih dan ekspresinya yang menggemaskan.

Sayangnya, ada beberapa orang yang malah membunuh mereka dan mengambil bulunya untuk dijadikan jaket atau baju. Untungnya, binatang ini sudah terlindungi dengan baik dan perburuan tersebut sudah dicekal.

3. Peru

Saat datang ke  situs peninggalan suku Inca, Machu Picchu, rasanya tak mungkin untuk tidak tertarik pada binatang yang satu ini. Binatang sejenis llama ini bernama alpaca. Badannya lebih besar dari kambing dan lehernya cukup panjang.

Yang lucu adalah bagian rambutnya yang berponi dan menutupi setengah mukanya. Alpaca terbilang ramah dengan manusia. Tidak segan-segan, ia akan muncul di hadapan Anda dan menampilkan wajah polos. Malah ia sering pose di depan kamera saat Anda hendak mengambil foto!

4. Namibia

Padang pasir Afrika menyajikan puluhan hewan unik dan lucu, salah satunya adalah meerkat. Hewan sejenis luwak ini memiliki pose andalan yaitu berdiri tegak sambil memamerkan muka lucu. Siapa yang tidak akan jatuh cinta?

Untuk bertemu meerkat, Anda bisa melancong tak hanya bisa melancong ke Namibia tapi juga ke Afrika utara dan Angola.

5. Indonesia

Pedalaman Kalimantan ternyata menyimpan seekor hewan mungil nan lucu namun berbisa. Matanya yang bulat, mukanya yang mungil dan badannya yang penuh bulu membuat banyak orang mengira loris tidak berbahaya.

Padahal, loris termasuk hewan yang berbisa cukup berbahaya. Jika ingin berlibur sambil bertualang mencari loris, jangan sampai tergigit oleh mereka. Karena bisa mereka tersebar melalui gigi. Di luar berbisa, wajah loris bisa dengan mudah membuat Anda jatuh cinta, terutama sorot matanya yang sangat lucu.

Semoga bermanfaat ....


sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas komentar Anda