Jumat, 17 September 2010

Skenario Akhir Dunia sudah Dekat

INILAH. COM, Jakarta- Beberapa ilmuwan menilai akhir dunia sudah dekat. Kerusakan sudah mulai terjadi dan manusia sudah terlambat untuk melakukan pencegahan.
Seperti dikutip dari The Huffington Post beberapa tahun lalu, Sir Martin Rees Astronom Inggris menerbitkan buku berjudul ‘Our Final Century’ yang menyebutkan bahwa kemungkinan bahwa manusia akan bertahan hidup di abad ini tidak lebih dari 50%.
Saat ini, ahli biologi Frank Fenner bahkan mengatakan akhir dunia hampir pasti terjadi.
Berdasarkan survei pembantaian oleh manusia yang merugikan ekosistem, ilmuwan Australia berusia 95 tahun ini mengatakan bahwa tidak ada yang dapat mengubah nasib kita sekarang.
“Situasi ini tidak akan berubah. Saya pikir sekarang sudah terlambat,” kata Fenner.
Banyak ilmuwan yang setuju bahwa kita telah terlambat untuk melakukan pencegahan perubahan iklim di mana menyebabkan bencana global.
Apakah hal itu terkait dengan matinya kehidupan bumi secara total, atau hanya sekadar kehancuran peradaban, ilmuwan masih tidak bisa memastikan.
Ahli fisika Bob Park bahkan menyerukan keprihatinan di salah satu buletin mingguan soal kegagalan manusia mengenali bahaya kelebihan populasi.

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas komentar Anda