Kamis, 06 Mei 2010

Komik Silat Jadul Kebanggaan Indonesia: Si Buta dari Goa Hantu



Nah, ini nih satu lagi komik kesayanganku waktu masih kecil: Si Buta dari Goa Hantu! Berbeda dengan komik Petruk –Gareng yang bertemakan tentang komedi, komik yang satu ini bertemakan tentang dunia persilatan yang digambarkan secara serius dan mencekam.

Komik ini dibuat oleh seorang pengarang sekaligus komikus ternama: Ganes TH (1935-1995) dan sempat meledak di era tahun 1970 s/d 1980-an. Tak kurang 18 judul komik tentang Si Buta yang telah berhasil dibuatnya di mana masing-masing judul terkadang saling bertautan (bersambung-red). Mau tahu apa saja judulnya?
  1. Si Buta dari Goa Hantu
  2. Misteri di Borobudur
  3. Kabut Tinombala
  4. Iblis Pulau Rakata
  5. Banjir Darah di Pantai Sanur
  6. Bangkitnya si Mata Malaikat
  7. Pamungkas Asmara
  8. Mawar Berbisa
  9. Misteri Air Mata Duyung
  10. Neraka Perut Bumi
  11. Manusia Kelelawar dari Karang Hantu
  12. Badai Teluk Bone
  13. Tragedi Larantuka
  14. Sorga yang Hilang
  15. Manusia Serigala dari Gunung Tambora
  16. Prahara di Donggala
  17. Prahara di Bukit Tandus
  18. Perjalanan ke Neraka

Sosok pendekar Si Buta digambarkan sebagai pendekar yang kokoh, tampan, berbibir tipis, bermbut ikal sepunggung, pakaian terbuat dari sisik ular tanpa kancing hingga dadanya yang bidang selalu kelihatan, seorang yang macho dengan dagu ditumbuhi bulu-bulu halus layaknya seorang cowboy. Kehidupan sehari-harinya hanya ditemani seekor monyet kecil bernama Wanara (di film namanya diganti menjadi Kliwon), berkelana ke desa-desa di seluruh Indonesia menuruti langkah kakinya. Maklum, zaman segitu belum ada yang punya pesawat!  ^_^

Di dalam setiap ceritanya ia selalu memasuki desa-desa yang sunyi dan mencekam karena banyak ditinggal mati oleh para penduduknya yang terbunuh atau terserang wabah aneh. Mayat-mayat bergelimpangan dan banjir darah di mana-mana. Hiiiy!!!

Meskipun tampak angker dan matanya buta sang jagoan memiliki ilmu silat dan kesaktian yang sulit ditandingi lawan-lawannya. Dengan sukarela ia menolong warga desa yang ditimpa kemalangan tersebut tanpa meminta imbalan apapun.

Bagi yang tertarik untuk mengkoleksi atau membaca komik ini silakan mendownloadnya pada judul dan link di bawah ini:
1. Si Buta dari Gua Hantu (Part 1)
2. Si Buta dari Gua Hantu (Part 2)
3. Si Buta Kontra si Buta


Selamat bernostalgia, sobat ...





0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas komentar Anda