Minggu, 27 Juni 2010

Melihat IP Address via email Yahoo! dan Gmail


Saat kamu menerima sebuah email, sebenarnya kamu tidak hanya menerima pesan yang ada dalam email masuk yang diterima. Lebih dari itu sebenarnya email yang kita terima menyimpan informasi penting dan menarik untuk diproses lebih lanjut, hacking misalnya. Apakah itu?, yup sebuah email masuk sebenarnya juga telah mengirimkan informasi IP Address si pengirim.

Secara default email yang kita terima tidak menampilkan header email. Namun demikian header email dapat ditampilkan. Menarik bukan!...pada tutorial kali ini saya akan menunjukan sebuah teknik untuk mengetahui informasi IP Address seseorang melalui email yang telah dikirimkan. Email hosting yang akan digunakan adalah Gmail dan Yahoo!


Melihat Informasi IP Address Gmail

  • Login pada account Gmail. Buka salah satu email masuk yang ingin diketahui informasi IP Addressnya.
  • Untuk melihat header email yang masuk caranya: Klik gambar segitiga terbalik disebelah tombol Balas/Repply (tombol balas terletak di pojok atas kanan email masuk).
  • Pilih Tampilkan yang asli.
  • Pesan asli akan ditampilkan. Informasi IP Address berada diantara tanda [ ]

Melihat Informasi IP Address Yahoo!

  • Login di yahoo! mail kamu
  • Klik menu Opsi pada ujung kanan atas
  • Pada bagian manajemen pilih preferensi umum
  • Scroll kebawah lihat pada pesan dan header. Selanjutnya pilih perlihatkan semua header pada pesan masuk.
  • Klik Simpan.
  • Buka kembali kotak masuk kemudian pilih salah satu email
  • IP address pengirim terletak diantara tanda [ ] pada X-Originating-IP.

0 komentar:

Posting Komentar

Terimakasih atas komentar Anda